Informasi Umum

Foto saya
Purwokerto, Jawa Tengah, Indonesia
Salah satu bagian dalam struktur organisasi di bawah Sekretariat Daerah Kabupaten Banyumas, Alamat : Jl. Kabupaten No.1 Purwokerto, Telp/fax (0281) 636733, e-mail : humas_bms@yahoo.com, website resmi Pemkab Banyumas : www.banyumaskab.go.id

Info Terkini

Video Lengger Calung Banyumas tampil di Istana Merdeka Jakarta dapat diunduh DISINI

Senin, 16 September 2013

Pelantikan Direksi BKK dan Pirut PDAM



Direksi  PD BKK Pwt Selatan &  Dirut PDAM Resmi dilantik
Direksi PD BKK Purwokerto Selatan, Direktur Utama dan Direktur Administrasi & Keuangan PDAM Kabupaten Banyumas senin (16/9) kemarin, resmi dilantik. Pengambilan sumpah dan pelantikan dilaksanakan oleh Bupati Banyumas Ir. H. Achmad Husein, turut hadir menyaksikan wakil Bupati Banyumas, Kepala Biro Perekonomian Prov Jateng, Forkompinda Kabupaten Banyumas, Dinas/Lemtekda terkait, Camat se Kabupaten Banyumas dan jajaran karyawan di PD BKK Purwokerto Selatan dan PDAM Kabupaten Banyumas.



Kepala Bagian Perekonomian Setda Kabupaten Banyumas Drs. Sugiyanto, MM mengatakan, Pengangangkatan Direktur Utama dan Direktur PD BKK Purwokerto Selatan merupakan hasil seleksi  dan Rapat Umum pemegang Saham Luar Biasa (RUPS) PD BKK Pwt. Selatan tanggal 14 Agustus 2013 di Semarang yang memutuskan Eko Sutriyono, S, Pt sebagai Direkur Utama dan Tarsito SE sebagai  Direktur untuk periode 2013-2017

Sedangkan untuk jabatan di jajaran Direksi PDAM setelah melalui tahapan seleksi dan pemaparan  visi misi dihadapan tim seleksi dan Badan Pengawas PDAM pada tanggal 3 September 2013 memutuskan Agus Subali, SE, Ak sebagai Direktur Utama PDAM dan Charis Setyabudi, SE sebagai Direktur Administrasi dan Keuangan untuk periode 2013-2017

Bupati Achmad Husein dalam sambutannya mengatakan,          PD BKK Purwokerto Selatan maupun PDAM adalah sebagai perusahaan daerah yang dimiliki Pemerintah Kabupaten Banyumas yang mengemban tugas pelayanan kepada nasabah / pelanggan, juga dituntut mampu memberikan kontribusi kepada Pemerintah Daerah berupa deviden, yang nantinya akan digunakan untuk membiayai pembangunan daerah.

Dimana keduanya  saling terkait erat satu sama lainnya yaitu apabila pelayanannya baik dan nasabah / pelanggan merasa puas, niscaya akan meningkat pula pendapatannya yang akan meningkat pula deviden untuk pendapatan asli daerah dan sebaliknya

Kepada pejabat baru Husein berpesan untuk bekerja dengan penuh dedikasi, disiplin, dan profesional, disertai tekad LEMPENG GOLI MIMPIN, MEMPENG GOLI NYAMBUT GAWE, serta mematuhi semua ketentuan dan peraturan perundangan yang berlaku, harus bisa menjadi contoh / teladan dalam bekerja, berpola pikir, pola sikap, pola tindak, bangun komunikasi dan koordinasi yang baik dengan internal perusahaan agar tercipta iklim kerja yang dinamis, sejuk, dan kondusif, maupun dengan instansi lain dan antar BUMD, agar tercipta sinergitas pelayanan, mampu mendorong segenap jajarannya untuk terus bekerja keras, berdisiplin, serta bersinergi menjadi team work yang solid dalam rangka memberikan pelayanan yang terbaik dan memuaskan nasabah / pelanggan, serta mampu mempertanggungjawabkan kinerjanya secara transparan kepada pelanggan / nasabah maupun pemegang saham.

Secara khusus kepada pejabat baru di PDAM, Husein  berpesan,  untuk melakukan inovasi antara lain inovasi produk berupa air minum PDAM yang siap untuk langsung diminum, Drive Thru bagi pelanggan yang inginmembayar rekening tidak perlu turun dari kendaraan, One Day Cur yaitu fasilitas layanan kepada pelanggan yang meningingkan pasang baru dengan cepat (bayar langsung pasang) sehingga bisa langsung menikmati aliran air PDAM, pasang baru one line bagi pelanggan baru yang mendaftar melalui internet dan mengurangi tingkat kebocoran air.

Sedangakan untuk direksi baru PD BKK Purwokerto Selatan, Husein meminta untuk memfokuskan perhatiannya kepada UMKM dalam rangka lebih memberdayakan UMKM, meningkatkan tingkat kesehatan PD BKK, dan mengurangi tingkat Non Performing Loan (NPL).  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar Anda