Pembinaan Trantib Wilayah
BANYUMAS--Tidak kurang dari 400 orang yang terdiri dari anggota Muspika, para kades,
tokoh masyarakat, tokoh agama, dan tokoh pemuda dari Kecamatan Sokaraja,
Kalibagor, Kembaran dan Sumbang, Rabu (7/11) kemarin mengikuti kegiatan
Pembinaan Ketentraman dan Ketertiban Wilayah Kabupaten Banyumas Tahun 2012 yang
diselenggarakan di Pendopo Kecamatan Sokaraja.
Pembinaan Trantib merupakan kegiatan terpadu antara unsur pemerintah
daerah, TNI dan POLRI yang diperuntukkan bagi para Camat, Danramil, Kapolsek,
Kasi Trantib, Babinsa, Babinkamtibmas, Lurah/Kades, Tokoh Agama, Tokoh
Masyarakat, Tokoh Pemuda, Tokoh Perempuan, dan Tokoh Ormas/Orpol tingkat
kelurahan/desa dalam rangka meningkatkan keamanan, kenyamanan, ketentraman dan
ketertiban wilayah di Kabupaten Banyumas.
Kepala Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Banyumas,
Drs Imam Pamungkas BN MM menjelaskan, kegiatan tersebut dalam rangka antisipasi
terhadap gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang penyelenggaraan
Pemilukada tahun 2013. Total pesertanya 2.100 orang di seluruh wilayah
Kabuapaten Banyumas, dibagi kedalam 7 kelompok berdasarkan Kawedanan/eks wilayah
Pembantu Bupati.
Pembinaan
di Kecamatan Sokaraja merupakan kegiatan putaran ke-5. Sebelumnya, kegiatan
yang sama telah dilaksanakan di 4 lokasi yaitu di Pendopo Kecamatan Jatilawang (untuk
5 kecamatan : Lumbir, Wangon, Jatilawang, Purwojati dan Rawalo); Pendopo
Kecamatan Sumpiuh (Tambak, Sumpiuh, Kemranjen); Pendopo Kecamatan Ajibarang
(Ajibarang, Pekuncen, Gumelar, Cilongok); dan Aula Kecamatan Banyumas
(Patikraja, Kebasen, Banyumas, Somagede).
Dua
putaran lagi setelah Sokaraja adalah wilayah Purwokerto yang rencananya dilaksanakan
di Pendopo Kecamatan Karanglewas pada Senin (12/11), untuk Kecamatan
Karanglewas, Kedungbanteng dan Baturraden; serta di Pendopo Wakil Bupati
Banyumas pada Rabu (14/11) untuk 4 kecamatan di wilayah Eks Kotip Purwokerto.
Imam
Pamungkas menambahkan, di setiap lokasi pembinaan, peserta akan diberikan
materi tentang peran pemerintah daerah, TNI dan POLRI dalam mewujudkan
ketentraman dan ketertiban wilayah di Kabupaten Banyumas. Narasumbernya Bupati Banyumas,
Dandim 0701/Banyumas dan Kapolres Banyumas.(sbr)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentar Anda